"Dan mereka tidak menyiksa orang-orang mukmin itu melainkan karena orang-orang mukmin itu beriman kepada Allah Yang Maha Perkasa lagi Maha Terpuji". (QS. al-Buruj (85) : 8)

Sabtu, 05 Januari 2013

HAK SUAMI ATAS ISTERI (4)

Abu Hurairah r.a. dari Nabi s.a.w. bersabda : Andaikan saja dapat menyuruh seorang bersujud kepada orang, niscaya saya suruh wanita sujud pada suaminya. (HR. Attirmidzy)

Dalam lain riwayat : Seorang datang dari Hirah, mendadak di sana ia melihat orang-orang pada sujud kepada kepala negaranya, maka saya datang kepada Nabi berkata : Engkau ya Rasulullah lebih layak kami bersujud padamu. Maka bersabda : Andaikan saya mengizinkan seorang bersujud pada orang, tentu saya menyuruh isteri bersujud pada suaminya.
-------------------------------------------
Tarjamah RIADHUS SHALIHIN I, Salim Bahreisy, Penerbit PT Alma’arif Bandung, Cetakan keempat 1978, halaman 278-279.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar