"Dan mereka tidak menyiksa orang-orang mukmin itu melainkan karena orang-orang mukmin itu beriman kepada Allah Yang Maha Perkasa lagi Maha Terpuji". (QS. al-Buruj (85) : 8)

Minggu, 27 Oktober 2013

TAWADLU’ (10)

Anas r.a. berkata : Biasa unta Nabi s.a.w. yang bernama Al’Adlba tidak pernah dapat dikejar, tiba-tiba pada suatu hari ada seorang badwi berkendaraan unta yang masih muda, dan dapat mengejar unta Al’Adlba itu, hingga kaum muslimin merasa jengkel lalu Rasulullah s.a.w. bersabda : Layak sekali bagi Allah, tiada sesuatu didunia ini yang akan menyombongkan diri melainkan direndahkan oleh-Nya. (HR. Buchary).
--------------------------
Tarjamah RIADHUS SHALIHIN I, Salim Bahreisy, Penerbit PT Alma’arif Bandung, Cetakan keempat 1978, halaman 501.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar