"Dan mereka tidak menyiksa orang-orang mukmin itu melainkan karena orang-orang mukmin itu beriman kepada Allah Yang Maha Perkasa lagi Maha Terpuji". (QS. al-Buruj (85) : 8)

Jumat, 20 November 2015

Anjuran dan Keutamaan Berdzikir (7)

Sa’ad bin Abi Waqqash r.a. berkata : Seorang Badwi datang kepada Nabi shallallahu 'alaihi wasallam dan berkata : Ya Rasulullah ajarkan kepadaku bacaan untuk saya baca. Nabi shallallahu 'alaihi wasallam bersabda : Bacalah : "Lailaha illallahu wahdahu la syarika lahu, allahuakbar kabiro walhamdu lillahi katsiro wa subhanallahi robbil alamin wala haula wala quwwata illa billahil azizil hakim", (Tiada Tuhan kecuali Allah yang maha Esa dan tidak bersekutu. Allah maha Besar dan segala pujan bagi Allah sebanyak-banyaknya dan maha Suci Allah pemelihara sekalian alam dan tiada daya atau kekuatan kecuali dengan pertolongan Allah yang mulya lagi bijaksana). Berkata Badwi itu : Semua itu bagi Tuhanku, maka manakah yang untuk kepentinganku? Nabi bersabda bacalah : "Allahummaghfirli warhamni wahdini warzuqni". (Ya Allah ampunkan aku dan rahmatilah aku, dan berilah hidayat bagiku dan berilah rizqi padaku). (HR. Muslim).
----------------------
Tarjamah RIADHUS SHALIHIN II, Salim Bahreisy, Penerbit PT Alma’arif Bandung, Cetakan keempat 1979, halaman 332-333.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar