"Dan mereka tidak menyiksa orang-orang mukmin itu melainkan karena orang-orang mukmin itu beriman kepada Allah Yang Maha Perkasa lagi Maha Terpuji". (QS. al-Buruj (85) : 8)

Jumat, 03 Januari 2014

Factory Visit ke PT. Charoen Pokphand Indonesia


Liburan akhir tahun 2013 lalu TravelNusa (Traveler Nusantara) mendapat kesempatan Open Trip Factory Visit ke PT. Charoen Pokphand Indonesia Food Division di Jl. Pattimura Salatiga dari gabungan guru-guru aktif maupun pensiunan dari SDN Sumurboto 1-2 Semarang, guru-guru SDN Srondol Kulon 2 Semarang dan SDN Banyumanik 4 Semarang. Kunjungan Industri ini dilaksanakan tanggal 26 Desember 2013 dengan peserta sebanyak 47 orang.

Rute Perjalanan
Perjalanan TravelNusa (Traveler Nusantara) di mulai dari shalter Sumurboto jam 08.00 WIB dilanjut ke shelter berikutnya depan Fumira untuk menjemput peserta dari SDN Srondol Kulon 2 Semarang dan shelter ketiga di Pudakpayung untuk menjemput peserta dari SDN Banyumanik 4 Semarang. Perjalanan pun berlanjut sampai melewati SPBU 44.505.03 Lemahbang, kemudian melintasi Terminal Bawen dan ambil jalur ke arah Solo melewati Jl. Slamet Riyadi, Kampoeng Kopi Banaran, melintasi jembatan Tuntang, melewati Jl. Fatmawati selanjutnya wilayah Blotongan, kemudian Jl. YOS Sudarso dan akhirnya bertemu Jl. Pattimura. Lokasi pabrik PT. Charoen Pokphand Indonesia khususnya Food Division di Salatiga.

Waktunya Kunjungan Pabrik
Setelah turun dari bis Sumber Alam dengan nopol AA 1566 AL dan dikemudikan oleh pak Dayat, rombongan TravelNusa (Traveler Nusantara) bergegas menuju ruang video tempat mengenalkan profil perusahaan berikut produknya dengan ditemani mbak Catur Tour Guide kami. 
Secara umum dari pihak perusahaan menerangkan bahwa, PT. Charoen Pokphand Indonesia Tbk ("Perseroan") adalah perusahaan multinasional yang bergerak dibidang peternakan ayam, pakan unggas dan pengolahan makanan yang berasal dari ayam. Charoen Pokphand Group adalah perusahaan yang berasal dari Thailand dan masuk ke Indonesia pada tahun 1972 dan menjadi salah satu produsen pabrik terbesar di Indonesia. Saat ini, PT Pokphand Charoen Indonesia Tbk memfokuskan diri pada kegiatan agro-bisnis yang mencakup seluruh lingkup bisnis mulai dari bisnis unggas, produksi pakan unggul, proses pemercepatan pertumbuhan unggas, ketahan terhadap penyakit, dan menciptakan kualitas terbaik untuk segala macam jenis pengolahan makanan yang berasal dari ayam.
Produk Makanan Olahan adalah  Produk Perseroan yang memberikan kontribusi terbesar ketiga kepada penjualan. Produk makanan olahan Perseroan diproduksi oleh beberapa fasilitas pengolahan daging ayam milik Perseroan yang terletak di Cikande (Banten), Salatiga (Jawa Tengah), Medan (Sumatera Utara), Sidoarjo (Jawa Timur) dan Mojokerto (Jawa Timur).
Perseroan menjual makanan olahan tersebut dengan menggunakan 5 (lima) merek yaitu Golden Fiesta, Fiesta, Champ, Okey dan Akumu. Yang mencirikan atau menandai perbedaan makanan olahan adalah komposisi dagingnya, contoh Nugget dari produk Golden Fiesta komposisi daging secara umum lebih banyak dari daripada Nugget produk Akumu yang tentu lebih banyak komposisi tepungnya.
Produk Makanan Olahan di PT. Charoen Pokphand Indonesia khususnya Food Division di Salatiga berupa produk olahan daging ayam dan daging olahan lain (sapi) seperti baso, chicken nugget, dimsum, sosis dan lain-lain.
Setelah selesai memaparkan produknya pihak pemasaran memberikan sebuah “daftar harga” dari hasil produk olehan PT. Charoen Pokphand Indonesia khususnya Food Division di Salatiga. Selesai dengan pemesan TravelNusa (Traveler Nusantara) kemudian diajak mengunjungi proses pengolahan produk dari mentah hingga pengepakan dengan didampingi dari petugas perusahaan untuk menjelaskan produk yang tengah dikerjakan.  Saat kunjungan, perusahaan tengah mengolah nugget di sisi kiri TravelNusa (Traveler Nusantara) masuk dan pengolahan sosis di sisi kanan TravelNusa (Traveler Nusantara) masuk.
Setelah selesai kunjungan TravelNusa (Traveler Nusantara) dipersilahkan duduk sebentar sambil menikmati nasi kotak produk makanan hasil olahan yang disediakan oleh PT. Charoen Pokphand Indonesia Food Division sembari menunggu pesanan produk yang sudah TravelNusa (Traveler Nusantara) pesan sebelumnya. Sebuah perjalanan menyenangkan dengan para guru.

2 komentar:

  1. Boleh tahu info tentang bagaimana cara melakukan kunjungan industrinya?

    BalasHapus
  2. #epoxysolo #epoxyjogja #epoxysemarang #epoxyjawatengah #epoxyindonesia
    Kepada Yth
    Pimpinan Perusahaan, Kontraktor, Arsitek, Agen, freeline

    Dengan Hormat
    Kami Jingga A.Raya Coating (aplikator epoxy) yg sudah berpengalaman lebih dari 8 tahun dengan senang hati memberikan informasi dan menawarkan pengerjaan EPOXY FLOORING - Lantai Modern, Eksklusif, dan Hygenis - untuk lantai pabrik atau gudang. Kami Jingga A.Raya Coating sudah banyak mengerjakan pabrik/perusahaan besar dan kecil. Beberapa diantarannya sbb:

    PROTECTIVE Coating
    1. Pabrik Farmasi - Sidoarjo
    2. Percetakan - Surabaya
    3. Pabrik Kopi Instan - Semarang
    4. Pabrik Plastik - Semarang
    5. Gudang Pakan Ternak - Semarang
    6. Pabrik Furniture - Semarang
    7. Pabrik Herbal - Salatiga
    8. Perakitan sepeda motor - Semarang
    9. Pabrik Pengalengan ikan - Banyuwangi
    10. Pabrik Tekstile - Semarang
    11. Pabrik mesin - Semarang
    12. Pabrik Minuman instan - Semarang
    13. Pabrik pengolahan ikan & Udang - Lampung
    14. Pabrik Farmasi – Semarang 1 & 2
    15. Pabrik Roti Sariroti - Semarang
    16. Pabrik Herbal – Lampung
    17. Gudang Farmasi Pemprov - Lampung
    18. Indonesia Power (PLN) – Semarang
    19. Indonesia Power (PLN) – Jakarta
    20. Pembangkit Jawa Bali (PJB) semua area
    21. Pengalengan makanan - Yogyakarta
    22. Garment Industry (Emba Jeans) - Malang Jawa Timur
    23. Herbal & Pharmacy industry - Semarang Jawa Tengah
    24. Dll
    Plus banyak project Decorative Coating (Hotel, Villa, Cafe, Resto, kantor, sekolah, Residence dll)

    Kami Jingga A. Raya Coating and Protection juga memiliki produk yg biasa kami pake dengan kualitas yg sudah cukup teruji dengan banyak keunggulan, yaitu J-Floor untuk flooring dan J-Coat. Selain itu kami juga siap menggunakan produk pilihan sesuai keinginan Anda.

    Dikerjakan oleh team yg berpengalaman dan Profesional

    Untuk informasi dan konsultasi gratis
    Hubungi Kami
    Hp 0821 3851 5538
    WA 0813 9307 1048

    Nb. Contoh pekerjaan bisa lihat di FB kami : Jingga A.Raya

    Terima kasih
    Salam

    BalasHapus