"Dan mereka tidak menyiksa orang-orang mukmin itu melainkan karena orang-orang mukmin itu beriman kepada Allah Yang Maha Perkasa lagi Maha Terpuji". (QS. al-Buruj (85) : 8)

Senin, 13 Mei 2013

KEUTAMAAN OPTIMIS (1)

Abu Hurairah r.a. berkata : Bersabda Rasulullah s.a.w. : Allah telah berfirman : Aku selalu mengikut sangka hamba-Ku, dan Aku selalu menyertai dia, di mana ia ingat kepada-Ku. Demi Allah, sunguh Allah lebih senang menerima tobat hamba-Nya dari seorang yang mendapat kembali barangnya yang telah hilang di hutan. Dan siapa yang mendekat kepada-Ku sejengkal. Aku mendekat kepadanya sehasta, dan siapa yang mendekat kepada-Ku sehasta, Aku mendekat kepadanya sedepa. Dan bila ia datang kepada-Ku dengan berjalan, Aku datang kepadanya dengan berjalan cepat. (HR. Buchary dan Muslim).

Hadits yang dijelaskan oleh riwayat Baihaqy dari Abu Hurairah : Allah memerintahkan seorang hamba untuk dimasukkan ke dalam neraka, mendadak ketika sampai ditepi neraka, ia menoleh dan berkata : Demi Allah, Tuhanku tadinya sangkaku kepada-Mu sangat baik. Maka firman Allah : Kembalikan ia, Aku selalu mengikuti sangka hamba-Ku.
----------------------------------------
Tarjamah RIADHUS SHALIHIN I, Salim Bahreisy, Penerbit PT Alma’arif Bandung, Cetakan keempat 1978, halaman 386-387.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar