"Dan mereka tidak menyiksa orang-orang mukmin itu melainkan karena orang-orang mukmin itu beriman kepada Allah Yang Maha Perkasa lagi Maha Terpuji". (QS. al-Buruj (85) : 8)

Kamis, 14 November 2013

Gerakan dan Tata Cara Berwudlu

Gerakan atau tata cara ber-wudlu yang Rasulullah ajarkan seperti yang telah dicontohkan khalifah Utsman bin Affan  :
Dari Humran, bahwasanya Utsman meminta air untuk berwudlu’. Lalu beliau mencuci dua tangannya tiga kali, lalu berkumur-kumur dan mengisap air ke hidung dan menghembuskannya, lalu membasuh muka tiga kali, kemudian mencuci tangan kanannya sampai siku tiga kali, lalu yang kiri seperti itu, lalu mengusap kepalanya, lalu mencuci kakinya yang kanan sampai mata kaki tiga kali, lalu yang kiri seperti itu, kemudian “Aku pernah melihat Rasulullah s.a.w. berwudlu’ seperti wudlu’ku ini”. Muttafaq ‘alaih.
Semua gerakan senantiasa diawali dari bagian tubuh yang kanan. Rasulullah memerintahkan mengosok gigi tiap kali wudlu.

Membasuh / Mencuci Kedua Telapak Tangan


Membersihkan Mulut Dengan Berkumur


Membersihkan Hidung


Berdasarkan hadits riwayat dari Abu Hurairah r.a., ia berkata, Rasulullah s.a.w. bersabda : “Apabila seseorang di antara kamu bangun dari tidurnya, hendaklah ia mengisap air ke hidungnya dan menghembuskannya. tiga-tiga kali, sebab syetan bermalam di lubang hidungnya”. (Muttafaq ’alaih).
Inilah pentingnya mengisap air ke hidung dan menghembuskannya. tiga-tiga kali, kecuali saat puasa.

Membasuh Muka


Membersihkan Tangan


Mencuci tangan kanannya sampai siku tiga kali, lalu yang kiri seperti itu juga.

Mengusap Kepala

Hati-hati, Rasulullah mengajarkan mengusap kepala, bukan mengusap rambut. Rasulullah memulai dari depan kepalanya, sehingga beliau usapkan dua tangannya sampai tengkuknya, kemudian beliau kembalikan dua tangannya itu ke tempat beliau memulai tadi.

Membasuh Kedua Telinga

Rasulullah mengajarkan membasuh ke dua telinga dengan cara masukkan dua jari telunjuknya ke dalam telinganya, dan mengusap bagian luar dua telinganya dengan dua ibu jarinya”.

Membersihkan Kaki



Do’a Setelah Wudlu’
Rasulullah mengajarkan kepada kita untuk berdo’a selesai berwudlu’ :
ASYHADU ALLAA ILAAHA ILLALLAAHU WAHDAHU LAA SYARHKALAH, WA ASYHADU ANNA MUHAMMADAN ‘ABDUHU WARASUULUH, ALLAHUMMAJ ‘ALNII MINAT TAWWAABIINA, WAJ ‘ALNII MINAL MUTATHAHHIRIIN, WAJ ‘ALNII MIN IBAADIKASH-SHAALIHIN.

Aku mengaku bahwa tiada tuhan melainkan Allah yang Esa tiada sekutu bagi-Nya; dan aku mengaku bahwasanya Muhammad itu adalah hamba-Nya dan utusan-Nya; Ya Allah, jadikanlah aku dari orang-orang yang suka bertobat, dan jadikanlah aku dari orang-orang yang suka bersuci; dan jadikanlah aku termasuk ke dalam golongan hamba-Mu yang shalih.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar