"Dan mereka tidak menyiksa orang-orang mukmin itu melainkan karena orang-orang mukmin itu beriman kepada Allah Yang Maha Perkasa lagi Maha Terpuji". (QS. al-Buruj (85) : 8)

Sabtu, 19 Juli 2014

Satu Pintu Tertutup

Maia, Atik, Sari dan beberapa temanku yang lain, aku tidak bisa banyak memberimu pencerahan jiwa. Aku hanya ingin berbagi cerita yang aku tahu dan ku pahami, "Karena sesungguhnya sesudah kesulitan itu ada kemudahan. Sungguh sesudah kesulitan itu ada kemudahan". (QS. Alam Nasyrah (94) : 5 - 6).
Lihatlah Allah s.w.t. mengulangi kata "Yusron" dua kali, karena Allah ingin menyampaikan bukti kepada kita, bahwasannya setiap satu kesulitan ada dua jalan keluar.
Imam Ibnu Qayyim berkata : Jika Allah s.w.t. menutup atasmu satu pintu, atau satu jalur, atau satu usaha dan itu semua karena hikmah dari Allah s.w.t. (disebabkan mungkin dibelakang pintu itu ada keburukan bagimu, dan kamu belum bisa mengetahui itu). Maka Allah s.w.t. akan membukakan pintu-pintu yang lebih banyak disisi lainnya dengan rahmat-Nya.
Bagi orang mukmin, apapun yang dihadapi dan ia sikapi adalah seluruhnya baik baginya. Tetaplah ingat nasehat Rasulullah s.a.w. "Sungguh menakjubkan perkaranya orang yang beriman, karena segala urusannya adalah baik baginya...". (HR. Muslim).
--------------------------------
Inspirasi :
Cahaya dari Madinah, Syeikh Ali Jaber, Penerbit PT. Elex Media Komputindo Jakarta, Cetakan Pertama 2014, halaman 108-122.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar