"Dan mereka tidak menyiksa orang-orang mukmin itu melainkan karena orang-orang mukmin itu beriman kepada Allah Yang Maha Perkasa lagi Maha Terpuji". (QS. al-Buruj (85) : 8)

Minggu, 10 Maret 2013

ADZAN (5)

Dari Abu Qatadah dalam hadits yang panjang tentang tidurnya mereka dari sholat (ketiduran), kemudian Bilal adzan lalu Rasulullah s.a.w. sholat sebagaimana beliau lakukan setiap hari. Diriwayatkan oleh Muslim.

Nabi s.a.w. beserta shahabat-shahabatnya bermalam dalam suatu perjalanan, dan Bilal dapat tugas jaga, tapi ia ketiduran, dan mereka tidur sampai terbit matahari, dan yang paling dahulu bangun ialah Nabi s.a.w., lalu Bilal adzan dan lalu Nabi s.a.w. sholat sebagaimana biasa tiap-tiap hari. Kisah ketiduran ini diriwayatkan pula oleh Ahmad, Nasa-i, Abu Daud, Thabrani dan Imran bin Hushin.
Abu Daud dari Abu Hurairah, bahwasanya Nabi s.a.w. ketiduran di perang Khaibar. Dan dalam riwayat lain dari Ibnu Mas’ud, di Hudaibiyyah.
-----------------------------------
Tarjamah BULUGHUL MARAM, Ibnu Hajar Asqalany, Penerbit : PT. Alma’arif Bandung, Cetakan ke tujuh, 1984, Bab Kitabush Sholat, halaman 72.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar