Tentang membaca Qur'an, Rasulullah s.a.w. membuat perumpamaan sebagai berikut :
- Orang Mukmin yang membaca Qur’an bagaikan buah limau (jeruk), baunya harum dan rasanya lezat.
- Orang Mukmin yang tidak dapat membaca Qur’an bagaikan kurma, rasanya lezat dan tidak berbau.
- Orang Munafiq yang membaca Qur’an bagaikan bunga berbau harum dan rasanya pahit.
- Orang Munafiq yang tidak membaca Qur’an bagaikan buah handhol tidak berbau dan rasanya pahit.
Sebagai orang yang insyaAllah terus bersyahadat tiap sholat 5 waktu, kita mau diposisi yang mana? Kita yang menentukan. Semoga Allah ta'ala istiqomahkan kita dalam kebaikan dan ta'at, serta terus dimudahkan dan dibanyakkan dalam kebaikan juga ta'at.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar