"Dan mereka tidak menyiksa orang-orang mukmin itu melainkan karena orang-orang mukmin itu beriman kepada Allah Yang Maha Perkasa lagi Maha Terpuji". (QS. al-Buruj (85) : 8)

Jumat, 27 Juni 2014

SUNNAT BERJABAT TANGAN, BERMUKA MANIS DAN MENCIUM TANGAN ORANG SALIH DAN ANAK, DAN MENDEKAP ORANG BARU DATANG DARI BEPERGIAN DAN MAKRUH MERENDAHKAN DIRI (5)

Shofwan bin Assal r.a. berkata : Seorang Yahudi berkata kepada temannya : Mari kita pergi kepada Nabi itu. Maka pergilah keduanya kepada Rasulullah s.a.w. dan menanyakan tentang sembilan ayat. Dan setelah dijawab oleh Nabi s.a.w. Mereka lalu mencium tangan dan kaki Nabi sambil berkata keduanya : Kami bersaksi bahwa Engkau benar-benar Nabi. (HR. Attirmidzy).

Sebenarnya kesemuanya sepuluh ayat, dan yang bersamaan dengan ajaran Islam sembilan, sedang yang kesepuluh khusus bagi kaum Yahudi. Yang sembilan itu yalah : Jangan menyekutukan Allah dengan sesuatu apapun, dan jangan mencuri, jangan berzina, jangan membunuh jiwa yang tidak bersalah (dengan tidak hak). Jangan melaporkan orang yang tidak bersalah kepada raja untuk dibunuh, jangan menenung (berbuat sihir), jangan makan riba (rinten), jangan menuduh wanita yang sopan dengan zina, jangan lari dari peperangan. Dan yang khusus untuk kaum Yahudi : Jangan melanggar (mengail) di hari Sabtu. Pertanyaan ini sengaja untuk menguji kebenaran Nabi Muhammad s.a.w.
----------------------
Tarjamah RIADHUS SHALIHIN II, Salim Bahreisy, Penerbit PT Alma’arif Bandung, Cetakan keempat 1979, halaman 55-56.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar