"Dan mereka tidak menyiksa orang-orang mukmin itu melainkan karena orang-orang mukmin itu beriman kepada Allah Yang Maha Perkasa lagi Maha Terpuji". (QS. al-Buruj (85) : 8)

Kamis, 04 Agustus 2016

Mohon Diampuni Segala Dosa dan Wafat Bersama Orang yang Baik

Di surat Ali 'Imraan (3) ayat 193 :

رَبَّنَا فَاغْفِرْ لَنَا ذُنُوبَنَا وَكَفِّرْ عَنَّا سَيِّـَٔاتِنَا وَتَوَفَّنَا مَعَ الْأَبْرَارِ
"Rabbanaa faghfir lanaadzunuubanaa wakaffir 'annaa sayyiaatinaa watawaffanaa ma'al abraar".

Artinya :
Ya Tuhan kami, ampinilah bagi kami dosa-dosa kami dan hapuskanlah dari kami kesalahan-kesalahan kami dan wafatkanlah kami beserta orang-orang yang banyak berbuat baik.

Keterangan :
Semula do'a ini dibaca oleh orang-orang yang berakal yang selalu ingat kepada Allah di waktu berdiri, di waktu duduk dan diwaktu berbaring. Dan mereka memikirkan penciptaan langit dan bumi.
-------------------------------------
Bibliography :
Al Qur'aan dan Terjemahannya, Yayasan Penyelenggara Penterjemah Al-Qur'an, Depag, Pelita II/ 1978/ 1979, halaman 110.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar