"Dan mereka tidak menyiksa orang-orang mukmin itu melainkan karena orang-orang mukmin itu beriman kepada Allah Yang Maha Perkasa lagi Maha Terpuji". (QS. al-Buruj (85) : 8)

Kamis, 12 Mei 2016

Mohon Bahagia Dunia Akhirat

Di surat al-Baqarah (2) ayat 201;

رَبَّنَآ ءَاتِنَا فِى الدُّنْيَا حَسَنَةً وَفِى الْءَاخِرَةِ حَسَنَةً وَقِنَا عَذَابَ النَّارِ
"Rabbanaa aatinaa fid-dun-yaa hasanah wafil aakhirati hasanah waqinaa 'adzaaban-naar"

Artinya :
Ya Tuhan kami, berilah kami kebaikan di dunia dan kebaikan di akhirat dan peliharalah kami dari siksa neraka.

Keterangan :
Di dalam buku "Asbanun Nuzul"-nya KH. Qamaruddin Saleh dkk., halaman 67; disebutkan menurut riwayat Ibnu 'Abbas, salah satu suku bangsa Arab sesampainya ke tempat wuquf berdo'a : "Ya Allah, semoga Engkau jadikan tahun ini tahun yang banyak hujannya, tahun makmur yang membawa kemajuan dan kebaikan". Mereka tidak menyebut-nyebut urusan akhirat sama sekali. Maka Allah menurunkan ayat QS. al-Baqarah (2) : 200 hingga akhir ayat. Sebagai petunjuk bagaimana seharusnya berdo'a, setelah itu kaum Muslimin berdo'a sesuai dengan petunjuk dalam al-Qur'an, QS. al-Baqarah (2) : 201. (HR. Ibnu Abi Hatim).
-------------------------------------
Bibliography :
Al Qur'aan dan Terjemahannya, Yayasan Penyelenggara Penterjemah Al-Qur'an, Depag, Pelita II/ 1978/ 1979, halaman 49.
Asbabun Nuzul, KH Qomaruddin, Penerbit CV. Diponegoro Bandung, Cetakan ke -5, 1985.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar