"Dan mereka tidak menyiksa orang-orang mukmin itu melainkan karena orang-orang mukmin itu beriman kepada Allah Yang Maha Perkasa lagi Maha Terpuji". (QS. al-Buruj (85) : 8)

Senin, 05 Oktober 2009

LA’NAT-MELA’NAT (6)


Dari Abu Hurairah r.a. bahwasanya ia pernah mendengar Rasulullah s.a.w. bersabda tatkala turun ayat mengenai suami istri yang saling laknat : “Perempuan yang mana saja yang masuk kepada suatu kaum orang yang bukan dari golongan mereka (bukan keluarga), maka di hadirat Allah ia bukan apa-apa, dan Allah tidak akan memasukkan perempuan itu ke syurga; dan laki-laki yang mana saja yang tidak mengakui anaknya padahal ia mengetahui bahwa anak itu adalah anaknya. maka Allah tidak mau melihat laki-laki itu, dan Allah akan bukakan kejahatannya itu pada orang-orang terdahulu dan orang-orang yang akan datang.” Diriwayatkan oleh Abu Daud, Nasa’i, Ibnu Majah dan disahkan oleh Ibnu Hibban.
--------------------------
Tarjamah BULUGHUL MARAM, Ibnu Hajar Asqalany, Penerbit : PT. Alma’arif Bandung, Cetakan ke tujuh, 1984, Bab Babur Raj'ah, halaman 407.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar