Minggu, 05 Januari 2014

Berburu Sepatu di Energy Store

WISATA BELANJA. Sabtu malam kemarin TravelNusa (Traveler Nusantara) pengen beli sepatu kulit untuk menggantikan sepatu lama yang sudah tidak nyaman di kaki. TravelNusa (Traveler Nusantara) teringat dengan Simple sebuat toko pakaian dan kelengkapan assesoris lain di jalan Ngesrep Timur V/ 111 di wilayah kecamatan Banyumanik Semarang tak jauh dari Waroeng Lesehan 50-50, pada tahun 2010 dulu pernah membeli sebuah jaket jeans dengan harga dibawah harga resmi dari produk ber-“MERK”. Setelah sampai dilokasi ternyata toko itu sudah menjadi “gudang”, setelah bertanya kanan kiri ternyata Simple sudah pindah dan berganti nama menjadi Energy Store.
Setelah mengikuti petunjuk dari beberapa orang yang TravelNusa (Traveler Nusantara) tanyai di dekat toko Simple akhirnya ketemu juga dengan Energy Store di jalan Ngesrep Timur V/200 Semarang.
Kesan yang terlahir dari fisik bangunan Energy Store, keren abis dan bener-bener toko pakaian yang full etalase yang mengundang dengan tampilan kaca bening pada tampak bangunan. Bangunan dengan 3 lantai, lantai dasar sebagai area parkir, lantai 1 untuk produk Women Area dan lantai 2 untuk produk Men Area. Di tempat parkir kebetulan ketemu dengan salah satu mas yang dulu biasa jaga parkir di Simple, dengan sedikit bertanya kabar akhirnya dapat cerita bahwa ternyata lahan yang ditempati Energy Store sekarang ini adalah milik sendiri (baca : Energy Store) dan toko Simple adalah bangunan sewa dan tetap dipakai sebagai “gudang” sambil menunggu masa sewanya habis. Dan dari mas yang jaga parkir TravelNusa (Traveler Nusantara) dapat informasi bahwa Energy Store sering mengadakan program diskon setiap tahunnya.
Memasuki bangunan pertama kali yang terkesan adalah bingung :) karena barang yang di tampilkan jauh lebih banyak waktu dulu di Simple. Untuk membunuh kesan bingung TravelNusa (Traveler Nusantara) mencoba mengelilingi dan menikmati etalase produk satu persatu masing-masing lantai. Tak sengaja ketika hendak ke lantai 2 ketemu dengan pak To pengelola Simple dulu, (mungkin di Energy Store posisinya masih sama) setelah membunuh pangling kami akhirnya TravelNusa (Traveler Nusantara) bertanya letak konter sepatu. Setelah mendapatkan “GPS” konter sepatu TravelNusa (Traveler Nusantara) langsung meluncur ke posisi, tetapi begitu menginjakkan kaki di lantai 2 Men Area muncul keinginan untuk meng-eksplore lantai ini.
Setelah mendapatkan sepatu yang TravelNusa (Traveler Nusantara) sukai akhirnya tiba saatnya pulang dan menyelesaikan urusan pembayaran. Di Kasir TravelNusa (Traveler Nusantara) di paksa membayar Rp. 20.000,- lebih rendah dari harga yang tertera di produk, ternyata semua itu atas perintah pak To (matur suwun pak To). Setelah urusan administrasi beres TravelNusa (Traveler Nusantara) tak lupa mengucapkan terimakasih telah diberi diskon khusus di luar program diskon yang sering diadakan Energy Store.

Rute Lokasi
TravelNusa Note : akses untuk mencapai Energy Store ini sangat mudah. Jika TravelNusa (Traveler Nusantara)) datang dari jalan Setyabudi temukan pertigaan Patung Diponegoro naik kuda lalu masuk lurus, terus perhatikan sebelah kiri jalan kurang lebih 1 kilometer dari patung Diponegoro. Setelah melewati Warung Bebek Goreng Gendut dan Kedia Pempek Musi tetap perhatikan kiri jalan, jika sudah ketemu dengan SPBU 44.502.11 dan ada gang masuk kampung harusnya TTravelNusa (Traveler Nusantara) penyuka jalan-jalan takkan sulit menemukan toko ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar