Jumat, 17 April 2015

Membaca Qur'an

Tentang membaca Qur'an, Rasulullah s.a.w. membuat perumpamaan sebagai berikut :
  1. Orang Mukmin yang membaca Qur’an bagaikan buah limau (jeruk), baunya harum dan rasanya lezat.
  2. Orang Mukmin yang tidak dapat membaca Qur’an bagaikan kurma, rasanya lezat dan tidak berbau.
  3. Orang Munafiq yang membaca Qur’an bagaikan bunga berbau harum dan rasanya pahit.
  4. Orang Munafiq yang tidak membaca Qur’an bagaikan buah handhol tidak berbau dan rasanya pahit. 
Sebagai orang yang insyaAllah terus bersyahadat tiap sholat 5 waktu, kita mau diposisi yang mana? Kita yang menentukan. Semoga Allah ta'ala istiqomahkan kita dalam kebaikan dan ta'at, serta terus dimudahkan dan dibanyakkan dalam kebaikan juga ta'at.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar