Rabu, 10 Oktober 2012

TOLONG MENOLONG DALAM TA’AT DAN TAQWA (3)

Ibn ‘Abbas r.a. berkata : Rasulullah s.a.w. bertemu dengan suatu rombongan di Rauha’ dan bertanya : Kamu dari kaum siapa? Jawab mereka : Dari kaum muslimin. Lalu mereka bertanya : Dan Tuan siapakah? Jawabnya : Rasulullah. Kemudian ada seorang perempuan mengangkat anaknya sambil bertanya : Apakah sah haji anak ini? Jawab Nabi : Ya, dan pahalanya bagimu (dan untukmu juga pahala). (HR. Muslim).
-------------------------------------------
Tarjamah RIADHUS SHALIHIN I, Salim Bahreisy, Penerbit PT Alma’arif Bandung, Cetakan keempat 1978, halaman 192.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar